Pengambilan Formulir Bacalon Walikota H. Rachmat Hidayat, Disambut Hangat Ketua DPC Hanura



Lubuklinggau, SY - Usai Menggelar Acara Silahturahmi dan Halal bihalal bersama keluarga besar Muara Kati, H.Rachmat Hidayat yang akrab disapa Yoppy Karim melakukan pendaftaran Bacalon Walikota Lubuklinggau melalui penjaringan Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) kota Lubuklinggau pada, Sabtu (20/03/24) sore. 


Pendaftaran Bacalon Walikota tersebut disambut hangat Ketua DPC Partai Hanura, Sutrisno Amin kegiatan pendaftaran berlangsung penuh dengan kehangatan dan kekeluargaan. 


H.Rachmat Hidayat dalam sambutannya mengatakan, Alhamdulillah kegiatan hari ini berlangsung lancar dan penuh kehangatan.


"Ini kali pertama saya datang langsung melakukan pengambilan Formulir sebagai Bacalon Walikota Lubuklinggau , kami ucapan terimakasih atas penerimaannya, kami mohon maaf kedatangan kami jika kurang berkenan dihati", ungkap Rachmat Hidayat. 


Lebih lanjut Rachmat Hidayat, menyampaikan Insya Allah besar harapan kami, bisa bersama sama dipilkada bulan November 2024 mendatang, partai Hanura bukan hanya sebagai pendukung tapi juga sebagai pengusung di kontestasi pemilihan Walikota Lubuklinggau 2024. Pertama kali berkomunikasi dengan Hanura dan ini pertama kalinya juga saya sendiri yang mengambil formulir pendaftaran. jelas Rachmat Hidayat. 



"Dengan mengucapkan bismillahirrahmanirrahim saya mengambil formulir pendaftaran Bacalon Walikota Lubuklinggau periode 2025-2030. Sekali lagi kami ucapan terimakasih dan permohonan maaf jika kedatangan kami kurang berkenan dihati," jelas Yoppy Karim sapaan akrab Rachmat Hidayat. 


Sementara itu, pada kesempatan yang sama Ketua DPC Hanura Sutrisno Amin dalam sambutannya, menyampaikan bahwa DPC Hanura barusan saja mengumumkan ada pembukaan penjaringan Bacalon Walikota Lubuklinggau, Alhamdulillahnya sore harinya sudah ada partai yang memperhatikan kami, hingga harapan kedepannya mau berkolaborasi dengan Partai Hanura Kota Lubuklinggau. 



Ia menambahkan, dalam rangka pengusungan bakal calon Walikota Lubuklinggau kami mengucapkan terimakasih, mungkin kami yang pertama kali, partai yang membuka penjaringan Bacalon Walikota Lubuklinggau setelah Golkar. Dan langsung beliau (H.Rachmat Hidayat) dan itu suatu kehormatan untuk kami dan kami ucapan terimakasih. 


"Kami ucapkan selamat datang dirumah Hanura dan mohon maaf mungkin kondisinya kurang rensentatif, inilah keterbatasan kami. Namun kami harapan hal ini tentunya tidak mengurangi substansi acara kita pada sore hari ini", ungkapnya. 


"Yang jelas pada sore hari ini, dengan tangan terbuka dan kami sangat gembira. Tiba saatnya nanti kita akan bersama-sama melaksanakan tugas dan memperjuangkan sehingga H.Rachmat Hidayat jadi Walikota Lubuklinggau",pungkasnya.



Turut Hadir dalam pendaftaran Bacalon Walikota Lubuklinggau dari partai Nasdem, Sekretaris DPD Nasdem Rachmat, Bendahara DPD Nasdem Harien Aperi, Ketua Bapilu Indra Yana, Cikmat, Wawan Agus Salim, Tim Hukum Andika Wira Kesuma SH. MH, Relawan Nasdem dan pengurus DPD Lainnya. (*)

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال