Pj Sekda dan Dinas Perindag Kota Lubuklinggau Melakukan Sidak Pasar

 


Lubuklinggau-Pj Sekda Kota Lubuklinggau, H Tamri melakukan pemantauan harga-harga sembako yang ada di pasar Inpres Kota Lubuklinggau. Hal ini merupakan tindak lanjut antisipasi dan pengendalian inflasi di Lubuklinggau.


Usai mengecek beberapa lapak pedagang, H Tamri dengan didampingi asisten II bidang Ekonomi, pembangunan dan keuangan, Surya Dharma serta beberapa perwakilan dari Disperindag menyebutkan bahwa untuk harga masih dalam kondisi normal.


“Kenaikannya masih normal, karena pasokannya berkurang. Contoh misal seperti bawang, yang dikirim langaung dari Bima, NTB,” katanya.


Namun secara umum, lanjut dia, jumlah penjualan tidak terganggu akan tetapi harga memang ada kenaikan. 


“Terutama bawang merah, kalau yqng lainnya masih stabil harganya,” ungkap Pj Sekda.

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال